MENU TUTUP

Perdana Jadi Pembina Apel Gabungan  Pj. Bupati Kampar Muhammad Firdaus SE.MM Tegaskan : Tingkatkan Disiplin Kerja, Profesional, Laksanakan Pekerjaan Sesuai Aturan

Senin, 29 Mei 2023 | 13:57:42 WIB Dibaca : 3306 Kali
Perdana Jadi Pembina Apel Gabungan  Pj. Bupati Kampar Muhammad Firdaus SE.MM Tegaskan : Tingkatkan Disiplin Kerja, Profesional, Laksanakan Pekerjaan Sesuai Aturan

Bangkinang Kota, Catatanriau.com | Bertempat di halaman Kantor Bupati Kampar, Pemerintah Kabupaten Kampar laksanakan Apel Gabungan Seluruh OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar, yang diikuti seluruh ASN /THL dilingkungan Pemkab Kampar, Senin (29/5). Hadir pada apel tersebut Pj. Sekda Kampar Ir. Azwan, MSi, Para Staf Ahli Bupati Kampar, Para Asisten, seluruh Pejabat Eselon II, dan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), Camat Se Kabupaten Kampar dan Tenaga Harian Lepas (THL) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar,

Langsung menjadi Pembina Apel Gabungan ini, Pj Bupati Kampar  Muhammad Firdaus , SE, MM menyampaikan  terima kasih atas antusias seluruh ASN dan THL di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar dalam mengikuti apel gabungan, ini salah satu upaya penegakan disiplin yaitu mengikuti Apel Pagi ini.

Dalam mengawali amanatnya PJ. Bupati Kampar sampaikan bahwa untuk periode satu tahun masa jabatannya kedepan sebagai Pj. Bupati Kampar ini adalah Apel Gabungan kali pertama selaku Pembina Apel dilaksanakannya di Kabupaten Kampar.  Dan sampaikan salam perkenalan kepada seluruh peserta apel gabungan.

"Saya berharap agar seluruh ASN dan THL di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar lebih meningkatkan kedisiplinan. Dan kepada Pimpinan masing-masing OPD agar lebih mengontrol dan meningkatkan terapan kedisiplinan terhadap bawahannya. Hal ini saya sampaikan dikarenakan masukan dari masyarakat bahwa untuk  tingkat kedisiplinan dari ASN dan THL di Kampar ini sudah sangat memprihatinkan. Dan saya akan segera melakukan" demikian disampaikan Pj. Bupati Kampar mengawali amanatnya.

Ditambahkan Firdaus pada amanatnya agar seluruh ASN dan THL di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar agar selalu mendedikasikan diri pada pembangunan untuk kemajuan Kabupaten Kampar Kedepan, dengan meningkatkan semangat dan etos kerja serta menjalankan pekerjaan dengan profesional dan sesuai dengan aturan yang berlaku.

Selanjutnya Pj. Bupati Kampar berkenan menyerahkan Piagam Apresiasi atas Program Pemberantasan Korupsi Terintegrasi (MCP) KPK-RI Tahun 2022 di Wilayah Provinsi Riau kepada Pemerintah Kabupaten Kampar. Ada 3 (tiga) kategori yang diraih oleh Kabupaten Kampar, yaitu Katerogi Survei Penilaian Integritas (SPI) dengan point 18,27 point, Kategori Pemulihan dan Penertiban Aset Tahun 2022 berupa Rumah Dinas sebanyak 5 unit dan Kategori Pemulihan dan Penertiban Aset Tahun 2022 Penyerahan Prasarana, Sarana dan Utilitas Umum (PSU) dari 27 Perumahan, yang dilanjutkan dengan foto bersama OPD yang menerima Piagam Apresiasi tersebut. ( Irwan Ocu Bundo)



Berita Terkait +

Kapolsek Batang Gansal Bersama Bhayangkari Susuri Sungai Demi Sosialisasi Pemilu Aman Dan Damai

Bupati Inhil Ikuti & Dengarkan Arahan Presiden RI Jokowidodo Mengenai Penanggulangan Covid-19

Kapolres Bengkalis Hendra Gunawan, Adakan Silahturahmi Dengan Awak Media di Duri

Aplikasi Sawit Rakyat, Kurang 2 Bulan Diluncurkan, 150 Ribu Bibit Sawit Unggul PTPN V Habis Terjual

Disambut Bupati Hari Ini Tim Asops Polri Tinjau Karlahut di Siak

Tiga Pilar Kecamatan Minas Rutin Mensosialisasikan Penerapan Prokes Covid-19 Di Tempat-tempat Ibadah

Dua Pelaku Narkoba Diringkus Polsek Ukui

Babinsa Koramil 03/Minas Giat Monitoring Pelaksanaan Pemilu 2024 di Kantor PPK Minas

Antisipasi COVID-19, Serda Mayus M Continue Gakplin Rutin di Pasar Tradisional Minas

Pemilu Di Lapas Pasir Pangaraian: 537 Warga Binaan Berpartisipasi Aktif, Bawaslu Minta ASN Jaga Netralitas

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Usung Tema Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar! SDN 003 Belimbing Gelar Upacara Hardiknas Tahun 2024

2

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

3

Wabup Rohul Hadiri Festival Budaya Kesenian Melayu Gondang Borogong

4

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

5

Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu Gelar Upacara Memperingati Hari Pendidikan

6

Rusak Parah, Warga Kampar Minta Pemerintah Lebih Peduli